Masalah Lahan Segera Dituntaskan, Bandara Juwata Tunggu Audit Tim APIP

- 25 Februari 2023, 13:39 WIB
Dodi Dharma Cahyadi, Plt. Kepala Badan Layanan Umum Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara Juwata Tarakan.
Dodi Dharma Cahyadi, Plt. Kepala Badan Layanan Umum Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara Juwata Tarakan. /Zona Kaltara/Hendi Rustandi /

Zona Kaltara - Masalah lahan Bandara Juwata Tarakan dengan masyarakat akan segera dituntaskan, sehingga cepat terselesaikan dan tidak berlarut-larut.

Salah satu langkah yang diambil pihak Bandara Juwata Tarakan untuk menyelesaikan masalah lahan tersebut, dengan melakukan rapat koordinasi yang melibatkan kepala daerah dan unsur terkait lainnya.

Selain itu, pihak Bandara Juwata akan meminta Dirjen Perhubungan Udara untuk membantu menguraikan permasalahan yang sudah berlangsung lama.

"Ini kasihan masyarakat kasihan ke kita juga mohon dukungannya agar permasalahan itu tidak ada lagi," kata Dodi Dharma Cahyadi, Plt. Kepala Badan Layanan Umum Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara Juwata Tarakan, pada Jum'at, 24 Februari 2023 siang.

Baca Juga: Polres Jakarta Barat Gagalkan Peredaran 277 Kg Sabu Asal Malaysia, Kapolda Metro Jaya: Sikat Bandarnya!

Dodi juga menjelaskan, bahwa pihaknya akan segera menuntaskan masalah lahan Bandara ini.

Hasil rakor pun akan disampaikan langsung kepada Dirjen Perhubungan Udara

"Kita laporkan sore ini juga. Selain itu melalui WA dan telepon juga sudah saya laporkan,” jelas Dodi.

Baca Juga: Ternyata Ayah MDS yang Dicopot sebagai Pejabat Dirjen Pajak Miliki Kekayaan Fantastis, ini Profil Rafael Alun

Halaman:

Editor: Hendi Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x