VIRAL! Unboxing Ilegal Kargo Motor Ducati bikin Bos Marah, Paolo Ciabatti: Indonesia Negara Dunia Ketiga

11 November 2021, 21:34 WIB
Poto viral unboxing ilegal kargo motor Ducati /Twitter/@TulisanWandha/

Zona Kaltara - Viral di media sosial video dan foto kasus unboxing atau pembongkaran ilegal boks kargo motor tim Ducati.

Box kargo tim Ducati yang dibongkar ilegal merupakan motor balap milik Michael Rinaldi yang akan digunakan di ajang Kejuaraan Dunia World Superbike atau WSBK di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Baca Juga: Indonesia Tuan Rumah World Superbike (WSBK) 2021, ini Karakteristik Sirkuit Mandalika hingga Harga Tiket Masuk

Sejumlah foto dan video menunjukan seorang yang diduga panitia dari Mandalika Grand Prix Association atau MGPA dipublikasikan oleh media Speedweek.

Baca Juga: Keren! Sirkuit Pertamina Mandalika Siap Gelar World Superbike, 1.500 Personil Keamanan Dilibatkan

Dalam video yang sempat diunggah oleh akun YouTube "Soul Kuta Lombok" nampak pria berbaju putih yang belum diketahui identitasnya, terlihat sedang membuka boks milik pihak Ducati.

Viralnya unboxing tersebut, membuat marah Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti karena pembukaan tersebut dianggap dilakukan secara ilegal.

Baca Juga: Raffi Ahmad Kaget dengan Kondisi Calon Anak Keduanya, Dokter: Secara Grafik Dia Masih Normal

Akibatnya, bos Ducati Paolo Ciabatti marah besar dan menyebut Indonesia sebagai negara dunia ketiga.

Menurut Paolo, dalam dunia motorsport, insiden seperti ini hanya terjadi di negara berkembang pada 40 tahun yang lalu.

Baca Juga: Fahri Hamzah Lahir di Hari Pahlawan, Politisi Partai Gerindra Fadli Zon Bagikan Foto ini

Menurut Undang-Undang dan regulasi yang ada, boks kargo tersebut hanya boleh dibuka oleh tim serta pihak Bea Cukai.

Hal itu untuk mencegah manipulasi dan spionase dari tim lain.

Baca Juga: Diisukan 'Bisnis' PCR, Luhut Pandjaitan: Jangan Ada Dusta di Antara Kita

Speedweek juga menyebut besar kemungkinan ada boks-boks kargo lain yang telah dibuka secara ilegal oleh oknum panitia MGPA.***

 

Editor: Hendi Rustandi

Sumber: Beragam Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler