REKAP ALL ENGLAND 2023: Indonesia Bawa Pulang Satu Gelar Juara, Korea Selatan dan China Berbagi Dua Gelar

- 19 Maret 2023, 23:12 WIB
HASIL LENGKAP FINAL ALL ENGLAND 2023: Indonesia Bawa Pulang Satu Gelar Juara, Korea Selatan dan China Berbagi Dua Gelar
HASIL LENGKAP FINAL ALL ENGLAND 2023: Indonesia Bawa Pulang Satu Gelar Juara, Korea Selatan dan China Berbagi Dua Gelar /IG/@sporttv/@mnctv/

Pada partai final pertama menampilkan pertandingan ganda putri, dimana Korea Selatan memastikan gelar di nomor ini.

Kim So Yeong/Kong Hee Yong sukses menjadi juara dengan mengalahkan rekan senegaranya Baek Ha Naa/Lee So Hee dengan dua set langsung 21-5 dan 21-12.

Baca Juga: FINAL ALL ENGLAND 2023: Indonesia Amankan Gelar Ganda Putra, 'THE DADDIES' Ditantang 'FAJRI' di Partai Puncak

Sementara itu, di partai final kedua dipertandingkan nomor ganda campuran. Dimana wakil dari China Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong menghadapi wakil Korea Selatan Seo Seung Jae/Chae Yu Jung.

Sebagai unggulan pertama, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong berhasil keluar sebagai juara.

Pada laga ini Zheng/Huang menang atas Seung/Chae melalui permainan tiga set 21-16, 16-21, dan 21-13. 

Selanjutnya, di partai final ketiga tunggal putri, mempertemukan wakil China Chen Yu Fei dari China menghadapi An Se Young asal Korea Selatan.

Baca Juga: Hasil Semifinal All England 2023: Ganda Campuran Indonesia Rehan/Lisa Gagal ke Final, Kalah dari Wakil China

An Se Young berhasil mengalahkan Chen Yufei dalam permainan tiga set 21-17, 10-21, dan 21-19.

Dengan hasil itu, An Se Young dipastikan meraih gelar juara All England 2023. Dan ini merupakan gelar pertama bagi An Se Young di pentas All England selama karirnya.

Halaman:

Editor: Hendi Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x