AKBP Ronaldo Maradona Resmi Jabat Kapolres Tarakan, Kapolda Kaltara: Berikan yang Terbaik untuk Organisasi

- 21 Januari 2023, 12:05 WIB
AKBP Ronaldo Maradona Resmi Menjabat sebagai Kapolres Tarakan, Kapolda Kaltara: Berikan yang Terbaik untuk Organisasi
AKBP Ronaldo Maradona Resmi Menjabat sebagai Kapolres Tarakan, Kapolda Kaltara: Berikan yang Terbaik untuk Organisasi /Dok. Polres Tarakan /

Zona Kaltara - Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Tarakan resmi berganti, setelah ditandai dengan kegiatan Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang dipimpin langsung Kapolda Kalimantan Utara (Kaltara), Irjen Pol Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si, Sabtu, 21 Januari 2023 pagi.

AKBP Ronaldo Maradona T.P.P Siregar, S.I.K., S.H, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Bulungan, kini resmi menjabat sebagai Kapolres Tarakan, menggantikan AKBP Taufik Nurmandia, S.I.K., M.H,.

Sedangkan AKBP Taufik Nurmandia, S.I.K., M.H menggantikan posisi AKBP Ricky Hadiyanto , S.H., S.I.K., M.H. sebagai Kapolres Nunukan, Polda Kaltara.

Baca Juga: HEBOH! Barang Mencurigakan di Sepeda Motor Terparkir Depan Mapolres Tarakan, Polisi Lakukan Sterilisasi

Selain Sertijab Kapolres Tarakan, Kapolda Kapolda Kaltara juga melaksanakan Sertijab jajaran Kapolres di Kaltara seperti Kapolres Tana Tidung serta sejumlah PJU Polda Kaltara dilaksanakan di Tarakan Plaza.

Kapolda Kaltara, Irjen Pol Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si, dalam sambutannya mengatakan, sertijab dalam sebuah organisasi besar seperti Polri merupakan hal yang rutin dilaksanakan.

Hal ini sebagai bagian dari proses penyegaran serta Tour of Duty maupun Tour of Area yang sangat penting bagi konstitusi satuan organisasi maupun pembinaan karir pejabat yang bersangkutan.

“Oleh karena itu, pergantian jabatan harus dimaknai sebagai upaya peningkatan tata kelola manajerial dan pengembangan SDM Polri yang positif guna keberlanjutan organisasi, sehingga peran pimpinan dalam organisasi akan sangat berpengaruh dengan adanya pergantian jabatan dalam lingkungan Polri,” kata Kapolda Kaltara.

Baca Juga: MENCEKAM! Khawatir Koper Berisi Bom, Personel Brimob Lakukan Pemeriksaan dan Kosongkan Area Polres Tarakan

Halaman:

Editor: Hendi Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah