FIFA Matchday: Indonesia Vs Burundi, 28 Pemain Dipanggil Shin Tae Yong, Ada Pemain Naturalisasi

16 Maret 2023, 09:45 WIB
FIFA Matchday: Indonesia Vs Burundi, 28 Pemain Dipanggil Shin Tae Yong. /@PSSI/

Zona Kaltara - Jelang FIFA Matchday Indonesia melawan Burundi, sebanyak 28 pemain dipanggil Shin Tae Yong untuk memperkuat Tim Nasional (Timnas) Merah Putih.

Timnas Indonesia dijadwalkan akan menantang Burundi pada FIFA Matchday yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat.

28 pemain Timnas Indonesia yang dipanggil Shin Tae Yong, dipastikan akan melakoni dua laga melawan Burundi, yakni 25 dan 28 Maret 2023.

Baca Juga: Selebgram Ajudan Pribadi Ditangkap Polisi di Makassar, Diduga Lakukan Penipuan 1,3 Miliar

Diantara 28 pemain yang dipanggil pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae Yong, terdapat 5 nama debutan baru di Timnas Indonesia Senior yaitu, Yance Sayuri (PSM), Dony Tri Pamungkas (Persija) dan Daffa Fasya (Borneo FC).

Selain itu, Riko Simanjuntak juga akhirnya kembali dipanggil lagi setelah terakhir bermain untuk Timnas Indonesia yaitu pada tahun 2019.

Ini merupakan pemanggilan pertama kali bagi Riko Simanjuntak di era kepelatihan Shin Tae Yong di Timnas Indonesia.

Baca Juga: Rekomendasi Merk Susu Terbaik untuk Ibu Hamil

Kemudian, ada nama Shayne Pattynama (Viking FK) yang baru saja menyelesaikan proses naturalisasi beberapa minggu yang lalu.

Namun sangat disayangkan, pemain naturalisasi lainnya, yakni Sandy Walsh, belum bisa melakukan debutnya untuk Timnas Indonesia, karena sang pemain masih dalam masa pemulihan cedera.

Sebagai informasi, Burundi saat ini menempati peringkat 141 FIFA, terpaut 10 posisi dari Indonesia yang masih berada di peringkat 151 FIFA.

Baca Juga: Daftar Pemenang Piala Oscar 2023, Brendan Fraser dan Michelle Yeoh Dinobatkan sebagai Aktor dan Aktris Terbaik

Berikut adalah 28 pemain yang dipanggil untuk menghadapi Burundi

KIPER
1. Nadeo Argawinata (Bali United)
2. Syahrul Trisna Fadillah (Persikabo 1973)
3. Daffa Fasya (Borneo FC)

BELAKANG
4. Hansamu Yama (Persija)
5. Jordi Amat (Johor Darul Ta’zim)
6. Elkan Baggott (Cheltenham Town FC)
7. Fachruddin Aryanto (Madura United)
8. Rizky Ridho (Persebaya)
9. Muhammad Ferrari (Persija)

Baca Juga: Senasib dengan Artis Ammar Zoni, Anak Pedangdut Lilis Karlina Ditangkap Polisi Akibat Narkoba

10. Shayne Pattynama (Viking FK)
11. Yance Sayuri (PSM)
12. Dzaky Asraf (PSM)
13. Dony Tri Pamungkas (Persija)
14. Edo Febriansyah (RANS Nusantara)
15. Pratama Arhan (Tokyo Verdy FC)
16. Asnawi Mangkualam (Jeonnam Dragons FC)

TENGAH
17. Marc Klok (Persib)
18. Rachmat Irianto (Persib)
19. Ricky Kambuaya (Persib)

Baca Juga: Dua Pegawai JNE di Kaltara Ditangkap Akibat Terlibat Penyelundupan Kosmetik Ilegal

20. Syahrian Abimanyu (Persija)
21. Riko Simanjuntak (Persija)
22. Egy Maulana Vikri (Dewa United)
23. Saddil Ramdani (Sabah FC)
24. Witan Sulaeman (Persija)
25. Yakob Sayuri (PSM)

Baca Juga: Bulan Suci Penuh Berkah dengan Shopee: Raih Diskon Terbesar di Big Ramadan Sale 2023

DEPAN
26. Dendy Sulistyawan (Bhayangkara FC)
27. Dimas Drajad (Persikabo 1973)
28. Ramadhan Sanantha (PSM).***

Editor: Hendi Rustandi

Tags

Terkini

Terpopuler