Ahsan/Hendra Lolos ke Final All England 2023 Usai Kalahkan Liang/Wang dari China

18 Maret 2023, 21:12 WIB
Ganda putra Indonesia di All England 2023, Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan. /PBSI/

Zona Kaltara - Wakil ganda putra Indonesia di All England 2023 Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melaju ke final setelah mengalahkan ganda China Liang Wei Keng/Wang Chang.

Sebagai pasangan unggulan di semifinal Ahsan/Hendra menang atas Liang/Wang dengan tiga set 21-15, 19-21 dan 29-27.

Bermain di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Sabtu, 18 Maret 2023 malam waktu Indonesia, pada set pertama Ahsan/Hendra langsung unggul hingga poin 8-5 dan diakhir interval game mampu menutupnya dengan 11-6.

Baca Juga: Hasil Semifinal All England 2023: Ganda Campuran Indonesia Rehan/Lisa Gagal ke Final, Kalah dari Wakil China

Setelah jeda interval game set pertama, Ahsan/Hendra yang terus mengendalikan permainan mampu membuat selisih poin semakin jauh 17-12, kemudian 18-14.

Meski sempat balik menekan, namun Liang/Wang harus mengakui keunggulan Ahsan/Hendra di set pertama dengan 21-15.

Masuki set kedua, permainan drive dan kombinasi bola net tipis dari Hendra mampu dieksekusi dengan baik oleh Ahsan dengan smash keras terarah.

Diawal set kedua 'The Daddies' unggul 4-2 dan membuat pasangan China Liang/Wang sedikit tertekan.

Akan tetapi Liang/Wang perlahan mampu mengontrol permainan hingga dapat menyamakan poin 9-9 dan 10-10.

Bahkan di interval game Liang/Wang unggul dari Ahsan/Hendra dengan 11-10.

Baca Juga: Nonton Wakil Indonesia di Semifinal All England 2023, Berikut Jadwal Lengkap dan Link Live Streaming Gratis

Pada interval kedua set kedua, permainan kiat ketat dan kedua pasangan saling melakukan tekanan untuk meraih poin.

Liang/Wang sempat unggul satu poin 13-12 atas 'The Daddies' diawal interval gam kedua ini.

Namun dengan pengalaman yang dimiliki 'The Daddies', pasangan China pun kembali kewalahan dan tertinggal poin 16-13 dan 17-15.

Liang/Wang yang tak mau dipermalukan dengan dua set langsung, dapat berbalik unggul dan mampu memenangkan set kedua 21-19. Dan permainan pun terpaksa harus melalui tiga set.

Baca Juga: NELAYAN KALTARA FULL SENYUM, Bantuan 50 Mesin Tempel Perahu 15 PK dari Presiden Jokowi Datang

Pada set penentuan, baik Ahsan/Hendra maupun Liang/Wang berusaha mengeluarkan kampuan terbaiknya.

'The Daddies' sempat unggul 3-1 di interval awal set ketiga sebelum mampu disamakan 3-3 oleh ganda China.

Saling susul menyusul poin terjadi hingga kedudukan 5-5 dan 7-7, sebelum akhirnya skor interval game ini 11-9 bagi keunggulan Ahsan/Hendra.

Di interval game terakhir Ahsan/Hendra berusaha lebih menekan. Namun saat poin 13-9 untuk keunggulan 'The Daddies', Ahsan mengalami cedera (lecet) pada sikut kanan setelah terjatuh saat menjangkau bola pengembalian ganda China.

Namun, Ahsan/Hendra masih dapat mengambil kendali permainan dan masih memimpin poin hingga kedudukan 16-15.

Kendati demikian, Liang/Wang mampu membuat poin sama 17-17, 20-20 sebelum akhirnya Ahsan/Hendra mampu memenangkan set penentuan dengan skor 29-27.***

Editor: Hendi Rustandi

Tags

Terkini

Terpopuler