Diduga Balap Liar, Puluhan Pemuda dan Sepeda Motor Diamankan Satlantas Polres Malinau

- 14 September 2021, 21:30 WIB
Puluhan pemuda diduga balap liar dan ugal-ugalan diamankan Satlantas Polres Malinau, Kalimantan Utara.
Puluhan pemuda diduga balap liar dan ugal-ugalan diamankan Satlantas Polres Malinau, Kalimantan Utara. /Ronny Meranda/Zona Kaltara/

Zona Kaltara - Puluhan pemuda yang diduga melakukan aksi balap liar dan mengendarai sepeda motor ugal-ugalan, di sejumlah titik keramaian di Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara, diamankan Satuan Lalulintas Polres Malinau.

Selain itu juga turut diamankan 25 sepeda motor yang digunakan untuk balapan liar dan ugal-ugalan.

Hal tersebut diungkapkan Kasat Lantas Polres Malinau Iptu Angel Cristy H. Grace P, S.T.K., M.Sc. pada hari Minggu, 12 September 2021.

"Sat Lantas Polres Malinau telah melakukan penindakan untuk balap liar yang telah di amankan Sat Lantas Polres Malinau di Jl. Pusat Pemerintahan Lapangan Pro Sehat Intimung Kabupaten Malinau," ungkapnya.

Baca Juga: UPDATE Covid-19 Di Tarakan, 14 September 2021 Bertambah 61 Pasien Sembuh

Kegiatan Balap liar serta pengendara motor ugal-ugalan masih menjadi perhatian khusus untuk Satlantas Polres Malinau.

Selain meresahkan masyarakat, potensi lakalantas yang disebabkan oleh balap liar sangat tinggi dan sulit dibendung.

Baca Juga: Edukasi ke Masyarakat, Forum Silahturahmi Organisasi Pemuda Bagikan 1.500 Masker

"Ada 25 unit kendaraan roda dua ditilang dan diamankan di Polres, Mayoritas pengemudi masih dibawah umur atau belum memiliki SIM. Kendaraan juga sebagian besar sudah dimodifikasi tidak sesuai standar," tutur Iptu Angel Cristy.

Sebelumnya, Patroli rutin dilakukan di sejumlah titik keramaian seperti di Kecamatan Malinau Kota seperti Jl. Pusat Pemerintahan Lapangan Pro Sehat Intimung dan Bandara RA. Besing Kabupaten Malinau.

Baca Juga: Banyak Pintu Masuk Peredaran Narkoba, BNNK Tarakan Harus Ekstra Keras Mencegahnya

"Untuk balap liar kemarin sudah diamankan semuanya, dilakukan penilangan dan ditahan BB motor selama 3 bulan, karena balap liar di sekitar Lapangan Pro Sehat Intimung ini sudah sangat sering terjadi dan membahayakan masyarakat yang beraktifitas di sekitaran lapangan," jelas Iptu Angel Cristy.

Kasat Lantas Polres Malinau sangat menyayangkan aksi balap liar tersebut, karena selain terjadi di masa pandemi Covid-19, juga sangat membahayakan keselamatan baik diri sendiri maupun orang lain yang sedang beraktifitas.

Baca Juga: Sering Campurkan Sperma ke Makanan Istri Teman, Oknum Dokter di Semarang Ditetapkan Tersangka

Dihimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya yang mempunyai anak belum memiliki SIM, untuk tidak gampang memberikan kendaraan kepada anaknya.

“Saya rasa peran orang tua sangat penting untuk membendung balapan liar tersebut, Dengan dilakukan penindakan penilangan dan penahanan sepeda motor di Polres Malinau, semoga bisa menciptakan efek jera bagi oknum-oknum yang selalu ikut balap liar ini,” ucapnya.

Baca Juga: Rose BLACKPINK dan CL hadiri Met Gala 2021

Tidak lupa, Kasat Lantas Polres Malinau Iptu Angel Cristy H. Grace P, S.T.K., M.Sc menghimbau khususnya kalangan anak-anak muda diimbau tidak melakukan balap liar.

Aksi ini selain melanggar aturan lalu lintas, juga melanggar protokol kesehatan karena menimbulkan kerumunan.***

Editor: Ronny Meranda

Sumber: Satlantas Polres Malinau


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x