Drainase Buruk, Sejumlah Akses Jalan Raya di Tarakan Tergenang Air saat Hujan Turun

- 23 September 2021, 08:49 WIB
Genangan air di jl. P. Banda, Kampung I/SKIP.
Genangan air di jl. P. Banda, Kampung I/SKIP. /Hendi Rustandi/Zona Kaltara/

 

Zona Kaltara - Akibat buruknya drainase, sejumlah akses jalan di Kota Tarakan, Kalimantan Utara, tergenang air saat hujan turun sejak Kamis pagi, 23 September 2021.

Beberapa titik akses jalan yang tergenang air diantaranya kawasan karang balik, kampung Bugis, dan kampung satu/SKIP.

Genangan air yang merendam akses jalan mencapai ketinggian antara 20-30 centimeter, dan membuat pengendara harus hati-hati saat melintas.

Terpantau di sejumlah titik jalan raya tersebut, genangan air berasal dari luapan parit atau gorong-gorong di tepi jalan, akibat drainase tidak berfungsi.

Baca Juga: Jaringan Internet Terganggu, Pelanggan di Tarakan dan Kaltara Terdampak, ini Penjelasan GM Witel Kaltara

Bahkan beberapa drainase dipenuhi sampah, pasir dan bebatuan, sehingga aliran air yang seharusnya mengalir pada drainase, meluap hingga menutupi ruas jalan.

Meski jalan masih dapat dilalui pengendara, namun beberapa pengguna jalan khawatir karena takut terperosok ke dalam parit.

Baca Juga: PKP Tolak Jadwal Pemilu 2024 Dimajukan, Ketua DPD PKP Kaltara : itu Sikap Partai

Seorang pengendara sepeda motor, Rahmat, dirinya memilih untuk berhenti karena kondisi jalan tertutup genangan air.

Halaman:

Editor: Hendi Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah