Viral! Warga Sei Mamolo Nunukan Selatan Dihebohkan dengan Munculnya Puluhan Anak Buaya

- 10 Oktober 2021, 16:22 WIB
Penampakan anak buaya di Sei Mamolo, Nunukan, Kalimantan Utara.
Penampakan anak buaya di Sei Mamolo, Nunukan, Kalimantan Utara. /Istimewa/

Zona Kaltara - Warga Sei Mamolo, Tanjung Harapan, Nunukan Selatan, Kalimantan Utara di hebohkan dengan kemunculan puluhan anak buaya.

Anak-anak buaya tersebut menurut salah seorang warga Kamaruddin, muncul sejak Sabtu, 9 Oktober 2021 siang.

"Betul itu anak buaya muncul dari kemarin siang (Sabtu,red) di sungai Mamolo," kata Kamaruddin.

"Kemarin ada banyak, mungkin sampai puluhan anak buaya yang nampak kepermukaan sungai karena sungai surut airnya," ucapnya lagi.

Baca Juga: Resah saat Diminta jadi Bintang Tamu oleh ‘Pelat Merah’, Soimah : Kerap Meminta Diskon dan Jauh Lebih Murah

Munculnya anak buaya ini kemudian menjadi tontonan warga sekitar, bahkan  videonya yang berdurasi 29 detik sudah tersebar media sosial.

"Ini menjadi tontonan warga juga, tapi tetap saja kita resah dengan buaya-buaya ini, dan hari ini ada lima yang muncul," katanya.

Baca Juga: Kesal Ditegur Karena Merokok, Remaja Bacok Satpam Sekolah

Warga khawatir karena di Sei Mamolo sehari-hari warga ramai, terutama yang melakukan aktivitas di sungai tersebut.

Halaman:

Editor: Hendi Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x