Jelang Kedatangan Presiden RI ke Kaltara Pengamanan Telah Siap, berikut Jadwal Rencana Kunjungan Jokowi

- 27 Februari 2023, 20:36 WIB
Jelang kedatangan Presiden RI Jokowi ke Kaltara pengamanan telah siap.
Jelang kedatangan Presiden RI Jokowi ke Kaltara pengamanan telah siap. /Dok. Kodim Tarakan/

Zona Kaltara - Jelang kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) ke provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), Pangdam VI Mulawarman telah pastikan kesiapan pengamanan.

Dengan di koordinir Kodam VI Mulawarman dan Polda Kaltara, pengamanan untuk Presiden Jokowi selama berada di Kaltara, khususnya di Kota Tarakan, Kabupaten Malinau dan Tanjung Selor telah dipersiapkan dengan maksimal.

Terkait kesiapan pengamanan kunjungan orang nomor satu di Indonesia tersebut, disampaikan Pangdam VI Mulawarman, Mayjen TNI Tri Budi Utomo, S.E., pada Senin, 27 Februari 2023 pagi.

Baca Juga: Presiden Jokowi Tugaskan TNI dan Polri Jaga Program Industrialisasi hingga Berantas Ekspor dan Tambang Ilegal

"Semua ini kami lakukan untuk persiapan kunjungan kerja Bapak RI, dan sejauh ini persiapan pengamanan VVIP berjalan lancar," katanya.

"Pengamanan ini sendiri dibawah komando langsung Kodam VI/Mulawarman dengan mengutamakan keselamatan dan keamanannya," lanjutnya.

Dalam pengamanan kunjungan kerja Presiden kali ini, Pangdam VI Mulawarman juga dibantu Polda Kaltara.

"Kami dibantu oleh Polda Kaltara bersama jajaran bawah untuk pengamanannya, dan secara umum seluruhnya sudah siap," jelasnya.

Baca Juga: Kemenag Tetapkan Kuota Haji Indonesia Tahun 1444 H/2023 M, Kalimantan Utara Paling Sedikit, ini rinciannya

Halaman:

Editor: Hendi Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x