Presiden Optimis KIPI di Kalimantan Utara jadi Kawasan Industri Hijau Terbesar di Dunia, Jokowi: Selesai 2027

- 1 Maret 2023, 08:24 WIB
Presiden Joko Widodo saat melakukan kunjungan kerja di Kalimantan Utara.
Presiden Joko Widodo saat melakukan kunjungan kerja di Kalimantan Utara. /Zona Kaltara/Hendi Rustandi /

Zona Kaltara - Presiden Joko Widodo (Jokowi) optimis kawasan Kalimantan Industrial Park Indonesia (KIPI) Tanah Kuning - Mangkupadi, Tanjung Palas Timur, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara, akan menjadi industri hijau masa depan Indonesia.

Hal ini disampaikan Presiden Jokowi setelah melakukan kunjungan kerja di Kalimantan Utara, salah satunya dengan mengunjungi kawasan KIPI Tanah Kuning - Mangkupadi, pada Selasa, 28 Februari 2023 siang.

"Jadi kawasan industrial park (KIPI) yang ada di Kalimantan Utara ini adalah masa depan Indonesia," kata Jokowi.

Baca Juga: Presiden Kunjungi Pasar Tenguyun Tarakan, Cek Sembako dan Disambut Luar Biasa oleh Pedagang, ini Kata Jokowi

Jokowi juga meyakini kawasan KIPI nantinya akan menjadi penghasil produk-produk hijau yang memiliki daya saing.

"Disitulah nanti yang namanya industri ev baterai, industri alumunium, industri petrokimia itu dibangun dan juga dimulai yang disuplai oleh energi hijau (green energy) dari sungai Kayan sungai Mentarang, artinya apa? Akan ada daya saing dari kawasan ini," jelasnya.

Dengan menghasilkan produk hijau yang memiliki daya saing, Jokowi optimis kawasan KIPI di Kalimantan Utara ini akan menjadi yang terbesar.

Halaman:

Editor: Hendi Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x