LTC Akan Bawa Kasus 'Tilang Diganti dengan Bayar Satu Karung Bawang' ke Ranah Hukum

- 3 November 2021, 08:56 WIB
Truk yang dipaksa bayar tilang dengan sekarung bawang oleh Polisi melawan.
Truk yang dipaksa bayar tilang dengan sekarung bawang oleh Polisi melawan. /Instagram/ @romansasopirtruck/

Zona Kaltara - Setelah viral di media sosial video oknum anggota Polisi Lalu Lintas (Polantas) yang meminta sekarung bawang sebagai ganti bayar tilang, mendapatkan reaksi keras dari komunitas sopir truk.

Salah satunya reaksi datang dari Lampung Truck Community (LTC) yang berencana akan melanjutkan kasus tilang yang dialami salah satu rekannya di Tol Tangerang, Banten pada Senin, 1 Nopember 2021 hingga tuntas.

Baca Juga: Viral! Gegara Bawang Seorang Oknum Polantas Dicopot dari Satuannya, ini Penjelasan Polda Metro Jaya

Sopir yang diketahui bernama Diki berencana melanjutkan ke ranah hukum bersama komunitasnya, LTC.

Dalam video yang diunggah di Instagram @romansasopirtruck pada 2 Nopember 2021 diungkapkan hal tersebut. 

Baca Juga: Viral Video Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Makan Bersama Keluarga di Restoran, Fan Campus: Itu Video Lama

"Ketum LTC @adenkusumawijaya langsung bergerak menanggapi kasus Polisi yang meminta bawang 1 karung di Gerbang Tol Benda, Tangerang, kemarin," ungkap unggahan @romansasopirtruck.

Aden Kusuma Wijaya juga mengunggah video bersama Diki mengatakan dirinya mengantisipasi adanya intimidasi dari beberapa pihak.

Baca Juga: Ngaku Pembalap Road Race, AA Dibekuk Polisi karena Jual HP Curian untuk Ongkos Pulang Kampung

Halaman:

Editor: Hendi Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x