Kalapas Tangerang Dicecar Banyak Pertanyaan oleh Penyidik, ini Hasil Pemeriksaan Polisi

- 15 September 2021, 09:24 WIB
Kondisi Lapas Kelas I Tangerang pasca kebakaran.
Kondisi Lapas Kelas I Tangerang pasca kebakaran. /Syaiful Amri/Kemenkumham/

Zona Kaltara - Pemeriksaan terhadap Kepala Lapas (Kalapas) Kelas I Tangerang Viktor Teguh Prihartono oleh Polda Metro Jaya telah usai.

Pemeriksaan Kalapas Viktor Teguh Prihartono terkait kebakaran yang terjadi di dalam Lapas Kelas I Tangerang ini, selesai dilakukan oleh tim penyidik Selasa malam, 14 September 2021 pukul 22.00 WIB.

Kalapas Kelas I Tangerang Viktor Teguh Prihartono diperiksa terkait kasus kebakaran yang terjadi di dalam Lapas Kelas I Tangerang dengan mengakibatkan banyaknya korban jiwa.

Baca Juga: 421 Warga Binaan Lapas Kelas II A Tarakan Dapatkan Vaksinasi Jenis Moderna

Dilansir zonakaltara.com dari PMJ NEWS Dirkrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat menjelaskan dalam pemeriksaan tersebut Viktor Teguh Prihartono  masih berstatus sebagai saksi.

"Berstatus saksi, hari ini (red: kemarin) diperiksa sebagai saksi," kata Tubagus.

Baca Juga: Diduga Balap Liar, Puluhan Pemuda dan Sepeda Motor Diamankan Satlantas Polres Malinau

Pada pemeriksaan kali ini, Tubagus mengungkapkan, penyidik mencecar sejumlah pertanyaan umum terhadap Victor guna mendapat titik terang atas peristiwa kebakaran Lapas tersebut.

"Saya enggak begitu hafal jumlah pertanyaannya, tetapi masih bersifat umum. Menyangkut tentang masalah fungsi dan tugasnya," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Hendi Rustandi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x