Siapa Pendamping Ganjar di Pilpres 2024? Sejumlah Nama Masuk Daftar Cawapres, Ada Mahfud MD dan Erick Thohir

- 28 April 2023, 17:52 WIB
Siapa Pendamping Ganjar Pranowo di Pilpres 2024? Sejumlah Nama Masuk Daftar Cawapres, Ada Mahfud MD dan Erick Thohir.
Siapa Pendamping Ganjar Pranowo di Pilpres 2024? Sejumlah Nama Masuk Daftar Cawapres, Ada Mahfud MD dan Erick Thohir. /Kolase Poto/IG @Ganjar Pranowo/Erick Thohir/Mahfud MD//

Dekan FISIP Unhas, Dr Phil Sukri, M.Si menilai, ketiga kandidat ini memiliki peluang yang sama untuk maju mendampingi Ganjar di Pilpres 2024.

Kendati demikian, Megawati Soekarno Putri mengisyaratkan, cawapres yang nanti akan mendampingi Ganjar adalah sosok religius yang dekat degan ormas keagamaan terbesar di Indonesia.

Saat ini Nahdlatul Ulama (NU) merupakan ormas Islam terbesar di Indonesia, dekat dengan Megawati dan dekat dengan lingkar kekuasaan.

"PDI Perjuangan menginginkan capres dan cawapres yang nanti diusung dapat merepresentasikan nasional religius. Sehingga kecenderungan cawapres yang nanti akan mendampingi Ganjar merupakan orang yang dekat atau yang dapat merepresentasikan NU. Dari beberapa kandidat potensial yang saat ini sudah muncul serta memiliki kedekatan dan bisa merepresentasikan NU adalah Erick Thohir. Selain saat ini menjabat sebagai Menteri BUMN, saat Erick Thohir manjadi pengurus Banser. Sehingga Erick dapat bisa merepresentasikan NU," kata Sukri.

Baca Juga: Viral di TikTok Lagu 'Cupid' dari FIFTY FIFTY, ini Lirik dan Terjemahannya

Sedangkan, langkah Sandiaga Uno pindah dari Partai Gerindra ke PPP dinilai Sukri merupakan suatu manuver agar ia bisa mendapatkan legitimasi sebagai sosok yang dekat dengan NU.

Menurut Sukri, sejatinya untuk bisa mendapat legitimasi NU, Sandiaga tak perlu hengkang dari Partai Gerindra.

Sebagai politikus muda, Sukri melihat Sandiaga pintar melihat kesempatan peluang dan memanfaatkan peluang sebaik mungkin untuk mempermudah jalannya untuk maju sebagai cawapres.

"Jika masih berada di Partai Gerindra, kesempatan Sandiaga menjadi cawapres terbatas. Sebab untuk dapat diusung sebagai cawapres Sandiaga harus mendapatkan persetujuan dari Prabowo. Saat ini besar kemungkinan anggota partai koalisi akan mengajukan kandidat cawapres. Peluang ini yang benar-benar dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh Sandiaga. Sehingga langkah Sandiaga pindah partai bisa ditafsirkan sebagai langkah pragmatis dan oportunis," ucap Sukri.

Lantas siapa dari kedua sosok ini (Erick Thohir dan Sandiaga Uno) yang sangat berpeluang besar mendampingi Ganjar Pranowo?

Halaman:

Editor: Hendi Rustandi

Sumber: Pikiran Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah